Gerilya 08 Bergerak ke Akar Rumput Mengajak Warga Mendukung Prabowo di Pilpres 2024
Supratman bertekad ingin menjadikan Prabowo meraih banyak dukungan di Tanah Padjadjaran seperti pada pilpres sebelumnya.
"Untuk Jabar sendiri kami melihat seperti tahun sebelumnya Pak Prabowo menang di Jabar dan kami harap ke depan kami bisa menang lebih signifikan lagi," ujarnya.
Dia juga sangat optimistis Prabowo akan meraih kemenangan untuk ketiga kalinya di Jabar.
Antusiasme masyarakat saat deklarasi dilakukan menjadi bukti masih banyaknya warga Jabar yang mendukung Prabowo.
"Karena saya melihat masyarakat Jabar banyak memberikan dukungan penuh terhadap Pak Prabowo karena kami berharap ke depan memiliki pemimpin yang kuat, tegas, dan dekat dengan rakyat," tutur Supratman.
Saat ini, dukungan juga diberikan oleh ratusan nelayan yang berada di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Koordinator Nelayan Gerilya 08 Selamet Sujarwo mengatakan keputusannya mendukung lantaran Prabowo bisa memajukan dunia nelayan dari berbagai macam sektor. Mulai dari sektor penghasilan, bahan bakar, dan alat tangkap bagi para nelayan untuk pergi mencari ikan.
“Pak Prabowo ini sebagai tokoh yang akan memajukan nelayan dari sektor penghasilan, bahan bakar, dan alat tangkap buat nelayan,” tutur Selamet Sujarwo dalam keterangan tertulis yang sama.
Koordinator Relawan Gerilya 08 Nasional Dede Supratman mengatakan akan memobilisasi masyarakat untuk mendukung Prabowo.
- Gandeng BRIN, Mendes Yandri Yakin Sukses Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia
- Puluhan Tahun Bereng Prabowo, AKA Yakin Programnya Bersama Ahmad Ali Akan Terealisasi
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim