Gerindra Akan Ajak PKS Bahas Ulang Posisi Wagub DKI Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan akan bertemu dengan PKS untuk membicarakan ulang terkait posisi Wakil Gubernur DKI Jakarta yang hingga kini masih kosong.
Muzani mengaku informasinya wagub DKI Jakarta akan ditentukan Januari 2020.
"Januari kan katanya mau dipilih," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (20/12).
Wakil ketua MPR itu mengatakan sejauh ini memang ada persoalan subjektivitas antara Partai Gerindra dan PKS dalam menentukan posisi wagub DKI Jakarta.
Menurutnya, persoalan ini sudah diserahkan kepada PKS, tetapi setahun lebih proses itu berlangsung belum ada titik terang.
Karena itu, kata dia, Partai Gerindra akan membicarakan ulang dengan PKS terkait posisi wagub DKI Jakarta.
"Kami kan pernah mengatakan bahwa kami akan menyerahkan kepada PKS, tetapi juga kan sudah lama kami menyerahkan ini pada PKS. Jadi, kami akan bicarakan ulang kepada teman-teman PKS," ungkap Muzani.(boy/jpnn)
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan akan bertemu dengan PKS untuk membicarakan ulang terkait posisi Wakil Gubernur DKI Jakarta yang hingga kini masih kosong.
Redaktur & Reporter : Boy
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Luthfi Sudah Jadi Anak Buah Prabowo, Sudaryono Ajak Warga Menangkan di Pilgub Jateng
- Deklarasikan Era Baru Partai Gerindra di Sragen, Sudaryono: Bersiaplah Jadi Pemenang!
- Golkar DKI Siapkan Saksi TPS Mengawal Suara Ridwan Kamil-Suswono