Gerindra: Bank Tanah Harus Bermanfaat Untuk Kesejahteraan Rakyat

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPP Partai Gerindra M Nizar Zahro mengapresiasi rencana pemerintah membentuk Badan Layanan Umum (BLU) Bank Tanah. Ia berharap kebijakan ini tidak hanya bermanfaat untuk pemerintah, tetapi juga bagi masyarakat.
"Lembaga bank tanah harus berkontribusi secara nyata untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan melahirkan sumber-sumber penyediaan tanah baru bagi kemakmuran rakyat," kata Nizar saat dikonfirmasi, Minggu (29/5).
Rencana membentuk Bank Tanah guna mengatasi masalah pembebasan tanah untuk kepentingan pemerintah, dalam mempercepat pembangunan infrastruktur, yang selama ini sering terkendala lahan.
Anggota komisi V DPR itu juga mengingatkan, Bank Tanah harus berkontribusi secara nyata untuk meningkatkan kesejahteraan bersama yang berkeadilan.
Selain itu, Bank Tanah juga harus berkontribusi dalam menyediakan tanah secara fisik dan administrasi. Tujuannya untuk menjamin keberlanjutan pembangunan kota dengan kebijakan alokasi tanah, baik untuk kegiatan sosial maupun untuk kegiatan komersil.
Terakhir, ujar Nizar, Bank Tanah harus mampu menyempurnakan sistem pengendalian atas nilai-nilai tanah, sehingga bisa terjangkau oleh kemampuan seluruh lapisan masyarakat.(fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua DPP Partai Gerindra M Nizar Zahro mengapresiasi rencana pemerintah membentuk Badan Layanan Umum (BLU) Bank Tanah. Ia berharap kebijakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang