Gerindra dan PKB Berkoalisi, Arsul Sani PPP Malah Senang, kok Bisa?
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum (Waketum) PPP Arsul Sani menyebut parpolnya dan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) menyambut positif kerja sama politik Partai Gerindra dengan PKB jelang Pilpres 2024.
Arsul senang Gerinda dan PKB membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.
Sebab, kata dia, pembentukan koalisi Gerindra-PKB membuat keinginan PPP dan KIB bisa terwujud, yakni munculnya lebih dari dua calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.
Arsul Sani beralasan, politik identitas bisa diminimalisir ketika capes-cawapres pada Pilpres 2024 lebih dari dua pasangan.
"Kami berharap paling tidak dari sisi PPP dan juga KIB, pilpres itu akan diikuti oleh lebih dari dua pasang," ungkap mantan Sekjen PPP itu kepada wartawan, Selasa (21/6).
Selain itu, legislator Komisi III DPR RI itu mengatakan, capres lebih dari dua bisa menghadirkan iklim politik yang mengedepankan gagasan.
Menurut Arsul, gagasan itu tidak hanya datang dari para kandidat Pilpres 2024, tetapi bisa juga dari partai pengusung para kandidat.
"Jadi, nanti visi dan misi capres cawapres itu tidak semata-mata apa yang ada di pikiran di kepalanya para capres dan cawapres itu, tetapi juga partai politik, menurut hemat saya," ungkap dia.
Arsul Sani PPP mengaku dirinya dan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) senang Gerindra dengan PKB membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya jelang Pilpres 2024.
- Haul ke-33 Kiai Muhammad Iskandar, Gus Imin: Keteladanan Beliau Tak Bisa Terhapus
- Cucun Syamsurijal Ungkap Keberhasilan & Soliditas PKB di Panggung Politik Nasional 2024
- Prabowo Ketemu Para Ketum Parpol, PPN 12 Persen Dibatalkan?
- Mengapa Surya Paloh Tak Hadir di Pertemuan Ketum Parpol Koalisi Pemerintahan Prabowo?
- Polemik Hasto Tersangka, Habiburokhman Gerindra: Sampai Kiamat Enggak Selesai
- Habiburokhman Gerindra Sebut Mahfud Md Orang Gagal, Apa Sebabnya?