Gerindra Kantongi Nama Pasangan Prabowo, Catat Tanggal Pengumumannya
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pihaknya akan mengumumkan nama cawapres untuk Prabowo Subianto seusai Rapimnas Partai Gerindra
Rapimnas sendiri akan digelar akhir Juli 2022.
Dia menyebutkan Gerindra akan mengadakan satu forum lagi setelah Rapimnas untuk mengumumkan nama cawapres.
“Sudah ada (cawapres) yang kami kantongi. Sudah ada,” kata Sufmi Dasco kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (6/7).
Namun, Dasco enggan membeberkan terkait sosok cawapres yang akan diduetkan dengan Prabowo.
Saat ditanya peluang Prabowo Subianto diduetkan dengan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, Dasco enggan menjelaskan lebih lanjut.
"Saya tidak bisa bilang sekarang karena nanti takut melanggar aturan yang ada, tetapi kalau kemarin kami sudah sebut bahwa sudah ada yang dikantongi, ya, betul itu sudah ada," lanjutnya.
Dasco juga menyebutkan sosok cawapres itu akan diumumkan di forum setelah Rapimnas Gerindra.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pihaknya akan mengumumkan nama cawapres untuk k Prabowo Subianto seusai Rapimnas Partai Gerindra
- Irwan Jelaskan Paradigma Baru Mentrans Iftitah Sulaiman Membangun Kawasan Transmigrasi
- Budi Arie Dituding Pro-Judi Online, Sekjen Projo: Tuduhan Jahat dan Keji
- Bakal ke Luar Negeri, Prabowo Minta Para Menteri Tetap Laporan Lewat Video Call
- Pakar Hukum Sepakat Putusan PK Mardani Maming Salah, Hotman Paris: Minta Prabowo Ambil Tindakan
- LKDI Apresiasi Gerak Cepat & Ketegasan Pemerintahan Prabowo Atasi Judi Online di Indonesia
- Heikal Safar Berharap Ada Komunikasi yang Menguntungkan Antara Prabowo & Donald Trump