Gerindra: Sah Saja Ridwan Kamil Merasa Menang
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat Anggawira menyatakan tidak ingin berpolemik soal hasil quick count Pilkada Jabar yang diklaim kubu Ridwan Kamil sebagai kemenangan.
Angga menilai sah-sah saja bila Ridwan Kamil yang berpasangan dengan Uu Ruzhanul Ulum merasakan aura kemenangan di Pilkada Jabar.
Namun dia mengingatkan hasil penghitungan cepat sejumlah pollster hanyalah acuan, bukan legal formal.
"Ya sah-sah saja. Semua pasangan apalagi dengan melihat data yang disampaikan kan bisa saja semua punya preferensi. Tapi kalau kita lihat ada juga lembaga lain yang memenangkan Asyik," ucap Angga kepada JPNN, Kamis (28/6).
Karena itu, Angga yang sedang mengawal penghitungan hasil Pilkada Jabar di daerah Cirebon, menganggap aroma kemenangan yang dirasakan masing-masing pasangan hal yang wajar saja.
"Saya rasa masih dalam batas yang wajar, kami juga tidak igin berpolemik, kami punya preferensi yang bisa disampaikan," tegasnya. (fat/jpnn)
Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jabar Anggawira tidak ingin berpolemik soal hasil quick count yang diklaim kubu Ridwan Kamil sebagai kemenangan
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Demul-Erwan Resmi Memimpin Jawa Barat Mulai 6 Februari 2025
- Tidar Sukses Gelar Pra-Kongres IV, Ini Beragam Kegiatannya
- Puan Yakin Megawati dan Prabowo Berkeinginan Bertemu Secepatnya
- Analisis Pengamat soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Silakan Disimak
- Perayaan Natal Tahun 2024 Bareng Gerindra Doakan Pemerintahan Prabowo
- Hasto Ungkap Perkembangan Terbaru Soal Kabar Pertemuan Megawati-Prabowo