Gerindra Siap Memenangkan Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan di Pilkada Jabar 2024

Gerindra Siap Memenangkan Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan di Pilkada Jabar 2024
Cagub Jabar Dedi Mulyadi dalam sambutannya di kegiatan Konsolidasi Partai Gerindra Provinsi Jawa Barat di Intercontinental Hotel, Kota Bandung, Sabtu (5/10). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jpnn.com - DPD Partai Gerindra Jawa Barat menggelar konsolidasi seluruh kader di masa kampanye Pilkada Serentak 2024 di Kota Bandung pada Sabtu (5/10).

Hadir Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat Dedi Mulyadi dalam konsolidasi yang diikuti seluruh kader di Jabar itu.

Ketua DPD Gerindra Jabar Amir Mahpud mengatakan, konsolidasi ini guna menyatukan suara untuk memenangkan seluruh petugas partai yang ditugaskan di Pilkada 2024, termasuk Cagub Jabar Dedi Mulyadi.

Paslon nomor urut 04 yang dipasangkan dengan Erwan Setiawan itu siap dimenangkan para kader yang menerima instruksi.

“Saya merasa yakin dan optimis dengan tidak mendahului takdir Allah SWT, Insyaallah Kang Dedi ini menjadi gubernur Jawa Barat,” kata Amir ditemui seusai kegiatan.

Optimisme Amir beralasan karena dalam survei yang dirilis, elektabilitas pasangan Dedi-Erwan melesat tinggi meninggalkan tiga paslon lainnya.

Untuk terus meningkatkan elektabilitas Dedi – Erwan, pihaknya bakal turun langsung ke masyarakat memperkenalkan paslon ini.

“Kami lihat dari hasil survei tadi sangat luar biasa. Kami akan melakukan roadshow di setiap kota/kabupaten  yang akan dihadiri oleh saya sendiri dan itu akan saya jalankan sampai ke seluruh kota/kabupaten ini,” jelasnya.

DPD Partai Gerindra Jabar siap menangkan paslon Cagub Jabar Dedi Mulyadi - Dedi Mulyadi (Dedi-Erwan) di Pilkada Jabar 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News