Gerindra Tak Akan Jadikan Jokowi Sebagai Cawapres

Gerindra Tak Akan Jadikan Jokowi Sebagai Cawapres
Gerindra Tak Akan Jadikan Jokowi Sebagai Cawapres
JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Martin Hutabarat menyatakan bahwa pihaknya belum berpikir untuk menjadikan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo alias Jokowi sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto.

"Belum ada pikiran ke sana. Kita bertanggung jawab Jokowi sukses menjadi gubernur Jakarta. Kita akan menjaga agar Jokowi sukses membangun DKI," ujar Martin di DPR, Jakarta, Senin (18/3).

Menurut Martin, PDI Perjuangan sebagai salah satu partai yang mengusung Jokowi menjadi gubernur DKI Jakarta tidak mungkin bisa menarik Jokowi sebagai calon wakil presiden mereka. Sebab Jokowi sudah menjadi milik rakyat.

Hal itu juga berlaku kepada Gerindra yang juga mengusung Jokowi pada Pemilihan Kepala Daerah Jakarta. "Kalau sudah jadi gubernur, Gerindra pun sudah tidak bisa menarik dia lagi. Kita menjaga agar Jokowi sukses hingga 5 tahun ke depan," ucapnya.

JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Martin Hutabarat menyatakan bahwa pihaknya belum berpikir untuk menjadikan Gubernur DKI Jakarta,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News