Gerindra Tunjuk Jubir Milenial Lagi, Kali Ini Telah Ditempa di Kawah Candradimuka
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kembali menunjuk juru bicara dari kalangan milenial.
Kali ini Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) itu menunjuk sosok Ryzkyfirmansyah sebagai jubir Partai Gerindra.
"Bappilu Gerindra kembali merilis salah satu dari juru bicara Bappilu Gerindra yang telah ditempa di Kawah Candradimuka dari kalangan milenial, ialah Ryzkyfirmansyah," kata Dasco kepada wartawan, Minggu (13/11).
Wakil Ketua DPR RI itu melanjutkan tugas Ryzkyfirmansyah adalah menyampaikan visi misi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kepada kalangan milenial.
"Bagaimana persatuan kesatuan bangsa. Bagaimana membangun bangsa sesuai dengan visi dan misi Prabowo Subianto," ujar Dasco.
Menurut Dasco, Ryzkyfirmansyah merupakan kader muda yang aktif di Fraksi Partai Gerindra di parlemen.
"Dia kader muda dan aktivitas sehari-hari di Fraksi Partai Gerindra," katanya.
Bappilu Gerindra sebelumnya menunjuk dua jubir baru Gerindra yang disebut-sebut dari kalangan kelompok muda.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kembali menunjuk juru bicara dari kalangan milenial.
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini
- Bertemu Prabowo dan Jokowi, Ahmad Luthfi Ungkap Pesan yang Disampaikan
- Permintaan Pakar Intelijen Kepada TNI-Polri Terkait Kunjungan Presiden Prabowo ke Luar Negeri
- Presiden Prabowo Terima Surat Kepercayaan 7 Duta Besar Negara Sahabat
- Makan Bergizi Gratis Dimulai Januari 2025, Wamensos Agus Jabo Beri Penjelasan
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%