GetCourse Indonesia Bertekad untuk Mengubah Industri Kursus Online di Tanah Air

“Kami terbuka untuk bermitra dengan berbagai mitra potensial mulai dari pelatih, ahli pengajaran, pengusaha digital, blogger, selebriti, dan influencer. Kami menyediakan teknologi modern kepada perusahaan yang ingin membuat kursus pelatihan mereka sendiri untuk karyawan dan/atau menawarkan kursus kepada klien dan mitra mereka, seperti perusahaan konsultan, pusat pembelajaran, dan pusat berbagi keterampilan,” ujar Stefanie Irma.
“Sebagai bagian dari komitmen kami untuk menciptakan ekosistem di Indonesia, kami menyediakan pusat bisnis intelijen online dengan GetCourse Hall (getcourse.id/hall_venue) sebagai pusat kegiatan bisnis kursus online, komunitas pemilik bisnis, dan pemasar yang siap untuk bertukar pengetahuan mereka,” ujar Stefanie.
Stefanie mengataan orang dapat memperoleh sumber daya pendidikan dan pengembangan kewirausahaan yang dapat diandalkan, inovatif, dan efektif melalui satu kemitraan.
Visi GetCourse Indonesia termasuk mengadakan acara yang difokuskan pada industri sepanjang tahun 2024, mencari kemitraan pemasaran dan berkolaborasi dengan Kementerian Pendidikan, Kementerian Sumber Daya Manusia, dan pengusaha digital di seluruh negeri.(fri/jpnn)
GetCourse, platform terbesar untuk akademi online di Eropa Timur dengan lebih dari 18.000 sekolah online aktif yang pendapatannya mencapai USD 2 miliar.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee
- Said Iqbal Desak Permendag 8 Dicabut karena Merugikan Usaha Lokal & Buruh
- Dukung Industri Garmen, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas Kawasan Berikat ke Perusahaan Ini