Getol Kampanye Revolusi Orange Dikira Incar Jabatan
Kamis, 27 Juni 2013 – 07:19 WIB
Sobir di depan kantornya, Pusat Kajian Hortikultura Tropika, IPB Bogor. Foto: GUNAWAN SUTANTO / JAWA POS
Ternyata, berdasar penelitian itu, Sobir melihat, ada tiga hal yang keliru terkait dengan pola pertanian buah kita. Tiga hal tersebut meliputi luas tanam buah yang sangat sedikit. Kedua, Indonesia tidak menerapkan pola menanam buah dalam bentuk estate. Ketiga, petani buah di Indonesia tidak bisa membaca perubahan preferensi terhadap buah.
"Misalnya, kalau dulu masyarakat suka pisang yang manis meski kulitnya burik-burik, sekarang masyarakat senang pisang yang cantik seperti jenis cavendis. Begitu pula terhadap selera buah durian," ujar staf pengajar Departemen Agronomi dan Hortikultura Fakultas Pertanian IPB itu.
Sobir lalu coba mencari solusi untuk tiga masalah utama tersebut. Pria kelahiran 12 Mei 1964 itu memulai dengan upayanya memecahkan masalah yang kedua. Yakni, mengenai pola tanam dengan konsep estate. Dari situ dia mengusulkan IPB menggandeng PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII menjadi lokomotifnya.
"Menggandeng PTPN sebagai motor kami anggap paling relevan. Sebab, mereka punya lahan yang sangat luas. Dan, alhamdulillah, Pak Dahlan (Menteri BUMN Dahlan Iskan) dan teman-teman di PTPN menyambut positif langkah ini," ujarnya. "Dari sinilah kemudian tercetus istilah Revolusi Orange, yaitu gerakan pengembangan buah tropis," tambah dia.
Program pengembangan buah tropis yang digagas Institut Pertanian Bogor (IPB) dan BUMN yang dikenal dengan nama Revolusi Orange tak bisa dilepaskan
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu