Ghana Bebas Hambatan Menuju Brasil
Selasa, 19 November 2013 – 08:45 WIB
JALAN lapang terbentang untuk Ghana menuju Brasil. Bertandang ke Mesir dalam kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil, mereka memiliki kemenangan besar 6-1 melawan tim berjuluk The Pharaoh itu. Leg kedua itu terasa hanya sebagai formalitas melihat banyaknya gol yang ditabung The Black Star, julukan Ghana.
Meskipun begitu, para pemain Ghana tak mau jumawa. Mereka tetap mewaspadai spirit kebangkitan dari Mesir. Kapten Ghana Asamoah Gyan mewanti-wanti rekan-rekannya untuk tetap waspada. "Dalam sepak bola, apapun bisa terjadi," katanya seperti dikutip AFP.
Gyan menambahkan, posisi mereka memang sangat nyaman. Tapi, mereka tetap harus fokus sampai kepastian lolos ke Brasil sudah dalam genggaman. "Situasi ini tidak bisa membuat kami santai. Kami baru akan santat jika sudah memastikan tempat di Brasil," imbuhnya.
Baca Juga:
JALAN lapang terbentang untuk Ghana menuju Brasil. Bertandang ke Mesir dalam kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil, mereka memiliki kemenangan besar
BERITA TERKAIT
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia