Giat Kembangkan Proyek, Kinerja Antam Terus Tumbuh Lebih Baik
Minggu, 28 April 2013 – 18:59 WIB

Giat Kembangkan Proyek, Kinerja Antam Terus Tumbuh Lebih Baik
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR, Dewi Aryani menyatakan kinerja PT Aneka Tambang (Antam) Tbk lima tahun terakhir tumbuh baik. Hal itu ditandai dengan realisasi sejumlah proyek yang dikembangkan oleh perusahaan pelat merah tersebut.
"Proyek pengembangan itu antara lain akuisisi Tambang Cibaliung, akuisisi 7,5 persen saham NHM, beroperasinya Pabrik Pengolahan Bijih Nikel yang memproduksi Sponge Iron JVC antara Antam dan PT KS (Krakatau Steel)," ujar Dewi pada saat dihubungi wartawan, Minggu (28/4).
Selain itu sambung Dewi, ada juga proyek pembangunan Pabrik Chemical Grade Alumina senilai sekitar USD 490 juta yang akan beroperasi pada Oktober 2013, pembangunan perluasan Pabrik Ferronikel Pomalaa senilai USD 572 juta di Pomalaa yang akan selesai akhir 2014 dan Pembangunan Pabrik Ferronikel Halmahera Timur senilai 1,6 Miliar Dollar Amerika di Buli Halmahera Timur.
Namun demikian menurut Dewi, masih ada dua proyek besar Antam yang sedang dalam penyelesaian Feasibility Study dan pencarian partner yaitu Smelter Grade Alumina Mempawah dan Nickel Pig Iron.
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR, Dewi Aryani menyatakan kinerja PT Aneka Tambang (Antam) Tbk lima tahun terakhir tumbuh baik. Hal itu ditandai dengan
BERITA TERKAIT
- LIQUID8 BULKY ID Inovasi Recommerce untuk UMKM Lewat Aplikasi Digital
- Hoaks Terafiliasi Israel, Le Minerale Menilai Ada Upaya Menjatuhkan Produk Lokal
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- COVERBLUR Pro Filter Cushion, Inovasi SOMETHINC Resmi Hadir
- Perkuat Digitalisasi Keuangan Daerah, Asbanda Dorong BPD Gunakan Aplikasi Ini
- Bulog Siap Dukung Koperasi Merah Putih untuk Memperkuat Ketahanan Pangan