Gibran dan Bobby Menang, Bang Sandi Mendapat Kursi Menteri
"Serta kemungkinan kompensasi politik atas jasa Sandiaga Uno memenangkan anak dan menantu presiden pada pilkada 2020 yang baru saja selesai," pungkas Irwan Fecho.
Sebelumnya Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin mengumumkan reshuffle atau perombakan Kabinet Indonesia Maju secara virtual dari Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/12) sore.
Saat itu ada enam menteri baru yang diperkenalkan oleh Presiden Jokowi ke publik. Mereka adalah Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial, Sandiaga Uno jadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Berikutnya Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin sebagai Menteri Kesehatan, Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas menjadi Menteri Agama.
Selanjutnya Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono ditugaskan sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan dan mantan Dubes RI untuk Amerika Serikat Muhammad Lutfi sebagai Menteri Perdagangan.(fat/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Irwan Fecho kaitkan penunjukan Sandiaga Uno sebagai menteri oleh Jokowi dengan kemenangan Gibran dan Bobby Nasution di Pilkada 2020.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Terkorup Versi OCCRP, Guntur Romli Colek KPK-Kejagung
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah, Jubir PD: Prabowo Berpihak pada Rakyat Kecil
- Romahurmuziy Sebut 4 Nama Masuk Bursa Calon Ketua Umum PPP
- Gus Ipul, Sandiaga Uno hingga Jenderal Dudung Berpotensi Jadi Ketum PPP
- Kementrans Luncurkan Logo Baru, Begini Filosofinya
- Gus Ipul & Eks KSAD Masuk Bursa Ketum PPP, Kader: Jadi Magnet Raup Suara