Gibran Kecolongan, Klaster Covid-19 di Dekat Rumah Presiden Jokowi Menggila
jpnn.com, SURAKARTA - Klaster Covid-19 di RT 06 RW 07 Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Surakarta makin meluas.
Penularan virus corona di lingkungan yang berada tak jauh dari kediaman Presiden Jokowi itu telah mencapai 42 kasus.
Radar Solo melaporkan, kasus ini berawal dari kegiatan buka puasa bersama Ramadan lalu.
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming mengaku kecolongan atas peristiwa tersebut.
Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Kota Surakarta, awalnya klaster berjumlah 26 kasus. Namun, kini berkembang menjadi 42 kasus, setelah upaya tracing dilakukan dalam beberapa waktu terakhir.
“Saya kecolongan, pemkot akan melakukan evaluasi agar kasus serupa tidak terulang,” kata Gibran, Rabu (19/5).
Dengan temuan itu, sebanyak 107 KK di Kelurahan Sumber harus menjalani isolasi mandiri dengan konsep karantina wilayah.
Saat ini sejumlah akses di sekitar lokasi karantina sudah dipasangi pembatas agar tidak dilalui kendaraan. Sekaligus sebagai penanda bahwa karantina lokal sedang diberlakukan di wilayah tersebut.
Bukannya mereda, klaster Covid-19 di dekat rumah Presiden Jokowi makin bertambah.
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono, Warga Bawa Bendera Wajah Gibran
- Reza Indragiri Adukan Fufufafa & Mobil Esemka ke Lapor Mas Wapres Gibran, Ini yang Terjadi
- Mensesneg Ungkap Sebut Posko Lapor Mas Wapres Murni Ide Gibran