Gibran Tunjuk Mantan Bos GoPay jadi Komisaris Startup Akuakultur eFishery

“Indonesia membutuhkan lebih banyak entrepreneur seperti Gibran dan startup seperti eFishery yang membantu UMKM yang masih sulit dijangkau tanpa teknologi. Saya bersyukur bisa menjadi bagian kecil dari eFishery hingga kini. Semoga eFishery bisa terus merekrut pemuda pemudi terbaik bangsa dan membantu jutaan pembudidaya ikan," lanjut Aldi.
Tahun lalu eFishery mencatatkan peningkatan pendapatan hingga empat kali lipat dibanding tahun sebelumnya.
Selain itu, inovasi yang diciptakan eFishery tercatat telah membantu pembudidaya dalam meningkatkan kapasitas produksi sebesar 26 persen.
Selain membantu pembudidaya meningkatkan pendapatan hingga 45%, eFishery juga turut serta dalam merealisasikan target pemerintah untuk meningkatkan ekspor udang hingga 250% di tahun 2024.
Pada 2021 ini, eFishery menargetkan peluncuran layanan terpadu Smart Farming Solution yang secara khusus didesain untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas budidaya komoditas udang. (flo/jpnn)
Pertemuan Aldi dan Gibran pertama kali terjadi pada 2015 ketika terpilih menjadi Endeavor Entrepreneur.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Mitra Driver Gojek Gaungkan Gerakan Judi Pasti Rugi
- Kasus eFishery Jadi Alarm, IPO Bisa Jadi Solusi Tata Kelola yang Baik
- Pakan eGibran
- Pakar Bisnis ITB: Kasus Fraud eFishery Rusak Ekosistem Startup Lokal
- Buntut Dugaan Penggelapan, eFishery Hentikan Operasional
- JULO & eFishery Tingkatkan Literasi Keuangan Pendanaan Sektor Produktif & UMKM