GIIAS Semarang Hadirkan Inovasi Otomotif Terbaru dari 9 Merek Anggota Gaikindo
“Terbukti setiap penyelenggaaan GIIAS mampu memberikan dorongan bagi pencapaian industri otomotif. Jadi, kami akan terus mengupayakan penyelenggaraan GIIAS di kota-kota lainnya,” ujarnya.
Penyelenggaraan GIIAS Semarang juga mendapatkan dukungan penuh dari Pemprov Jawa Tengah serta jajarannya di tingkat kabupaten/kota, Jasa Raharja, serta Badan Pendapatan Daerah (Bapenda).
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut kehadiran GIIAS Semarang adalah ajang belajar perkembangan industri otomotif.
Ia pun mengajak masyarakat untuk dapat menghadiri GIIAS Semarang 2022.
Ganjar Pranowo juga dijadwalkan untuk membuka GIIAS Semarang 2022 pada 23 November nanti.
Memiliki Area Test Drive Terpanjang
GIIAS Semarang akan menampilkan teknologi dan produk otomotif terbaru, termasuk diantaranya adalah kendaraan listrik, dari merek-merek besar dari industri otomotif global, yang juga menjadi magnet pada penyelenggaraan rangkaian GIIAS 2022 disetiap kota.
Pada penyelenggaraan perdananya, GIIAS Semarang 2022 akan menghadirkan teknologi dan produk terbaru dari 9 merek kendaraan penumpang, yakni Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mitsubishi, Suzuki, Toyota dan Wuling.
Enam merek sepeda motor juga akan memamerkan produk terkininya dari 6 merek,yakni Benelli, Keeway, Exotic Bike, Pacific E-series, Polytron, dan United E-Motor.
Pameran otomotif GIIAS 2022 akan hadir di Kota Semarang, Jawa Tengah pada 23-27 November nanti
- Hadir di GJAW 2024, Daihatsu Hadirkan Promo Khusus, Beli Mobil Berhadiah Rocky
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- GJAW 2024, Suzuki Jimny 5-door Rhino Edition Hanya Dipasarkan 100 Unit, Buruan!
- Mitsubishi XForce dengan Fitur Diamond Sense Melantai di GJAW 2024
- PPN 12 Persen Berlaku Pada 2025, Harga Mobil Baru Dipastikan Naik
- Varian Khusus Suzuki Jimny Arctic, Harga Setengah Miliar