Denmark Open
Gila! Marcus / Kevin Libas Kamura / Sonoda Cuma 36 Menit
jpnn.com, ODENSE - Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya alias Marcus / Kevin mengharumkan nama Indonesia di Denmark Open 2018.
Dalam laga final di Odense Sports Park, Minggu (21/10) malam WIB, pasangan yang mendapat julukan Minions itu menang atas peringkat empat dunia asal Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda 21-15, 21-16.
Sesuai prediksi, setiap kali dua ganda ini jumpa, pertandingan berjalan cepat penuh smes dan atraksi. Marcus / Kevin lebih galak. Ganda ranking satu dunia ini hanya butuh 36 menit menghentikan usaha Kamura / Sonoda.
Kemenangan ini membuat skor pertemuan Minions dengan Kamura / Sonoda menjadi 6-4.
Gelar di Denmark Open ini merupakan titel juara BWF World Tour 2018 yang keenam buat Marcus / Kevin setelah Indonesia Masters, India Open, All England, Indonesia Open dan Japan Open. (adk/jpnn)
Sensational #badminton #HSBCBWFbadminton pic.twitter.com/Kq22Vm0nCW
— BWF (@bwfmedia) October 21, 2018Baca Juga:
Gelar di Denmark Open ini merupakan titel juara BWF World Tour 2018 yang keenam buat Marcus / Kevin.
Redaktur & Reporter : Adek
- Denmark Open 2024: Pelatih Ungkap Situasi Cedera Gregoria Mariska Tunjung
- Denmark Open 2024: Kemenangan Bersejarah Gregoria Mariska Lawan Jago India
- Rahasia Putri KW Melesat ke Perempat Final Denmark Open 2024, Ternyata
- Awal Manis Jonatan Christie di Denmark Open 2024, Revans Lawan Wakil Negeri Jiran
- Denmark Open 2024: Tentang An Se Young dan Sepatu Yonex
- Acara Perpisahan The Minions Batal Digelar di Indonesia Open 2024, Kenapa?