Gilardino Betah di Fiorentina
Selasa, 10 Mei 2011 – 13:42 WIB

Alberto Gilardino
ROMA- Tawaran klub raksasa asal Turin, Juventus tak menarik minat penyerang Fiorentina, Alberto Gilardino. Buktinya, bomber berusia 28 tahun itu menyatakan tak ingin memperkuat lini depan La Vecchia Signora di musim depan.
“Saya masih punya dua tahun lagi. Seperti saya katakan sebelumnya, saya bahagia di sini dan ingin tetap bertahan," kata Gilardino seperti dikutif Soccernews.com.
Penegasan Gilardino itu sepertinya membuktikan dirinya masih setia dengan pasukan La Viola. Namun apakah Fiorentina tetap akan mempertahankan Gilardino? Belum tentu. Beredar kabar klub akan melego Gilardino jika mendapatkan tawaran dengan harga bagus.
Saat ini, Gilardino diperkirakan masih laku dijual seharga 15 juta Euro. Jika ada tawaran dengan harga lebih tinggi, tidak tertutup kemungkinan Gilardino akan dilepas di musim transfer mendatang.(fuz/jpnn)
ROMA- Tawaran klub raksasa asal Turin, Juventus tak menarik minat penyerang Fiorentina, Alberto Gilardino. Buktinya, bomber berusia 28 tahun itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Persib Melumat Semen Padang 4 - 1, Pelatih Bojan Hodak Bilang Begini
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti