Gile Bener! Hiddink Bicara Target Tinggi Bersama Chelsea

jpnn.com - LONDON - Manajer interim Chelsea, Guus Hiddink menegaskan, kedatangannya menggantikan Jose Mourinho bukan hanya ingin membawa The Blues keluar dari ancaman zona degradasi.
Pelatih asal Belanda itu mengatakan, telah berbicara dengan semua pemainnya dan menetapkan target yang harus dicapai tim saat musim berakhir.
"Secara umum, saya sudah menetapkan target. Targetnya adalah, berada di posisi keempat, karena secara matematis itu masih mungkin. Kemudian ada (gelar) Liga Champions dan Piala FA," kata Hiddink seperti dikutip dari Soccerway, Sabtu (26/12).
Di klasemen sementara hingga pekan ke-17, Chelsea terpuruk di posisi 15, hanya tiga poin dari zona degradasi dan 11 poin dari peringkat keempat sementara, Tottenham Hotspur.
Tugas resmi Hiddink bersama Chelsea cukup berat. Hiddink harus melakoni laga pertamanya di Boxing Day, menjamu peringkat ketujuh, Watford di Stamford Bridge, Sabtu (26/12) malam nanti. (adk/jpnn)
LONDON - Manajer interim Chelsea, Guus Hiddink menegaskan, kedatangannya menggantikan Jose Mourinho bukan hanya ingin membawa The Blues keluar dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Final Four Proliga: Popsivo Polwan Tak Gentar Hadapi Kekuatan Baru Gresik Petrokimia
- Link Streaming Final Four Proliga 2025: Megawati Cs Siap Menghadapi Popsivo Polwan
- Proliga: Gresik Petrokimia Jumpa Popsivo Polwan, Megawati Hangestri Masih Tanda Tanya
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- Final Four Proliga 2025: Penampilan 'Ngegas' Kyle Russell Buat Surabaya Samathor Kaget
- Begini Persiapan Jakarta LavAni Menjelang Final Four Proliga 2025