Gilir Korban, Pelaku Nyaris Dibakar Massa
jpnn.com - PADANG--Masyarakat dan keluarga korban nyaris membakar dua pria di kawasan Belimbing, Kecamatan Kuranji, Senin (16/9) sekitar pukul 21.30. Ini dipicu dua pelaku itu melakukan pemerasan dan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan berinisial MI, 19, pada Minggu (15/9). Dua pria tersebut Arizona, 28, warga Simpang Kadis, Nanggalo dan Indrajoni, 23, warga Sawahan.
Dari pemeriksaan penyidik Polsek Nanggalo, kedua pelaku sudah beraksi 13 kali di lokasi sama dengan korban 13 wanita. Informasi dihimpun Padang Ekspres (Group JPNN) di Polsek Nanggalo, dua pelaku tersebut beraksi secara berkelompok. Empat orang rekan pelaku yang namanya sudah dikantongi polisi berhasil kabur dan masih dalam pengejaran.
Penangkapan kedua berawal ketika korban berinisial MI pergi bersama pacarnya berinisial DF, 22, warga Jalan Jati, Kecamatan Padang Timur dengan motor.
Mereka melintas lokasi kejadian Tepiair, Suraugadang, Kecamatan Nanggalo sekitar pukul 21.30. Mereka pun berhenti di lokasi. Selang beberapa menit datang enam pelaku. Mereka pun langsung mencegat DF dan MI dan menuduh mereka berbuat asusila.
Setelah itu pelaku mengancam agar korban membayar denda sekitar 20 zak semen. Karena tidak punya uang sebanyak itu, pelaku ini langsung mengambil barang berharga milik korban dan temannya berupa dua unit handphone Nokia X02, dan Nokia warna Ungu, serta uang tunai sekitar Rp200 ribu.
Tidak itu saja, lima pelaku membawa perempuan ke semak dan melakukan pelecehan seksual secara bergantian. Setelah itu, para kawanan pelaku melarikan diri dari lokasi kejadian. Merasa tidak senang atas peristiwa menimpa, mereka langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Nanggalo.
"Kedua tersangka ini ditangkap keluarga korban yang berusaha mencari kawanan pelaku tersebut. Berkat pencarian, identitas pelaku telah dikantongi dan langsung menuju ke salah satu tempat kos pelaku di kawasan Belimbing," ucap Kapolsek Nanggalo AKP Zulfahmi, kepada wartawan.
Setelah tiba di sana, kata Zulfahmi, pihak keluarga ini bertemu dengan tiga dari enam pelaku bernama Arizona, Indra, dan berinisial R (buron).
PADANG--Masyarakat dan keluarga korban nyaris membakar dua pria di kawasan Belimbing, Kecamatan Kuranji, Senin (16/9) sekitar pukul 21.30. Ini dipicu
- Hendri Berani Bergulat dengan Polisi
- Kader Partai Ummat Ditangkap Polisi, Kasusnya Berat Banget
- Warga Semarang Tewas Diduga Dipukuli Oknum Polisi Jogja
- Rekonstruksi Penembakan Bos Rental Mobil oleh Oknum TNI AL, Rizky Ungkap Hal Ini
- Oknum TNI AL Peragakan Penembakan Bos Rental Mobil, Keluarga Korban Emosional
- ASN Pemkab Muna Dibunuh di Kamar Hotel Kendari