Giliran Adik Ketum PAN Temu Kader
jpnn.com - PRINGSEWU – Langkah adik kandung Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, Ahmat Fitoni Hasan, maju sebagai calon bupati/wakil bupati Pringsewu tidak surut.
Majunya Fitoni di Pilkada Pringsewu pun nyatanya mendapatkan dukungan dari internal kader PAN Pringsewu. Itu terungkap dari temu kader dalam silaturahmi yang digelar Fitoni di RM Sederhana, Sukoharjo, Rabu (3/8) kemarin.
Namun, Fitoni menegaskan pertemuan itu bukan membawa institusi PAN, melainkan sesama kader PAN yang mempunyai ikatan emosional. “Pertemuan ini dengan kader yang kebetulan memiliki ikatan emosional dengan saya. Dan tak ada ketua partai," ungkapnya.
Pertemuan tersebut dikatakan Fitoni untuk menjawab kegalauan kader atas dinamika politik yang adanya surat rekomendasi dari DPP yang merekomendasikan Edi Agus Yanto sebagai Balon Bupati dan wakil bupati untuk mencari mitra koalisi.
"Bukan secara insitusi pertemuan ini tetapi sesama kader. Ya, keraguan mereka (kader) atas surat DPP yang turun itu loh. Bahwa itu belum mutlak," ucapnya.
Mengingat SK yang berisi penetapan calon yang akan diusung ditanda tangani langsung ketua umum bersama Sekjen DPP PAN.
"Itu kan baru ditandatangani oleh ketua tim Pilkada DPP belum SK rekomendasi bupati yang akan diusung," ungkapnya. Dan surat itu sifatnya sebuah kekuatan untuk menjalin komunikasi dengan partai lain. "Tetapi secara pribadi tanpa surat pun insya allah saya kuat komunikasi dengan partai," kata dia.
Menurutnya, Edi juga kader PAN yang bagus artinya sama-sama berjuang. "Dia (Edi Agus, Red) berjuang melalui caranya . Saya berjuang melalui cara saya artinya berjalan semua pada keyakinan bahwa PAN akan tetap solid," ujarnya.
PRINGSEWU – Langkah adik kandung Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, Ahmat Fitoni Hasan, maju sebagai calon bupati/wakil
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG
- Absen di Acara HUT ke-52 PDIP di Jakarta, Bambang Pacul Beri Penjelasan, Ternyata
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah Buat PDIP, Puan Bereaksi Begini