Giliran Dirjen Bea Cukai Temui Menhub Budi

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Jenderal Bea dan Cukai, Heru Pambudi bertemu dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Pertemuan ini dilakukan untuk berkoordinasi mengenai masalah dwelling time atau waktu tunggu bongkar muat di pelabuhan.
"Ini merupakan roadshow untuk mendalami masalah dwelling time. Ada program yang berhasil mengurangi dwelling time di satu pelabuhan akan diterapkan di pelabuhan lainnya," ucap Budi.
Tak hanya dengan Bea Cukai, Kemenhub juga sudah menggelar rapat dengan seluruh direksi Pelindo hingga berkoordinasi dengan Kapolri.
"Dua hari yang lalu saya bertemu Kapolri, kemarin saya telah mengumpulkan para Dirut PT Pelindo 1-4 dan saya berbicara dengan Dirjen Bea dan Cukai untuk mencari format yang terbaik dalam menyelesaikan masalah dwelling time," tutur Budi.
Sejauh ini kata Budi, sudah ada beberapa langkah yang sudah dan belum dilakukan untuk menyelesaikan masalah dwelling time.
"Dari yang sudah dikerjakan, ada yang sudah bagus dan belum baik, untuk itu akan disusun rencana, di mana program-program yang sudah baik di satu pelabuhan akan diterapkan juga di pelabuhan lainnya," tandas Budi.(chi/jpnn)
JAKARTA - Direktur Jenderal Bea dan Cukai, Heru Pambudi bertemu dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Pertemuan ini dilakukan untuk berkoordinasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MVGX dan BDO di Indonesia Luncurkan Solusi Laporan Keberlanjutan Berbasis AI
- Kisah Hana Merlian, Teman Tuli dan Semangat Kartini di McDonald's Indonesia
- Program Hutan Energi, Paiton Energy Tanam 25 Ribu Bibit Pohon Gamal
- Siasat Sri Mulyani untuk Meredam Tarif Resiprokal Amerika Serikat
- Perdana di Indonesia, Pameran Peluang Distributor Ibos Expo 2025 Digelar
- ARCH:ID 2025 Jadi Peluang Kerja Sama Bisnis dan Inovasi