Gim Lost Saga Orgini Resmi Meluncur di Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Gravity Game Link akhirnya meluncurkan gim Lost Saga Origin untuk pengguna di Indonesia.
Gim Lost Saga bukan nama yang baru bagi gamers di Indonesia. Gim itu sudah dirilis sejak 2011 silam dan berhasil merebut hati para penggemarnya.
Gim tersebut merupakan versi klasik yang memiliki ratusan hero dan puluhan mode permainan terbaru mirip gim yang digunakan di Korea.
"Kami menyesuaikan game ini dengan konten dari Lost Saga Korea,” tutur President Gravity Game Link Harry Choi dalam keterangan tertulisnya, Kamis (8/4).
Lost Saga Origin adalah game online berbasis 3D action casual fighting yang mengusung versi original dan menghadirkan ratusan Hero.
Selain menghadirkan fitur baru dan konten klasik, Choi juga berjanji akan menghadirkan konten terbaru Lost Saga versi original dari Korea Selatan.
Sebab, kata Choi, game itu sudah digadang kehadirannya oleh para pengguna di Indonesia.
Gravity Game Link juga menghadirkan serangkaian event berhadiah smartphone dalam memeriahkan peluncuran gim tersebut.
Gravity Game Link akhirnya meluncurkan gim Lost Saga Origin untuk pengguna di Indonesia.
- Game Ragnarok Classic Hadir dengan Fitur Modern, Makin Seru
- Lumos Diamond Hadir untuk Memudahkan Penggemar Gim Online
- Game Moonlight Blade M Bakal Meluncur di Indonesia, Catat Tanggalnya
- Gibran Minta Peraturan Soal Gim Daring Lebih Diperketat
- Game Online yang Mengandung Kekerasan Minta Diblokir, KPAI: Kemkominfo Harus Tegas
- GMGM Banten Gelar Kompetisi Mobile Legends: Bang Bang Bersama Mahasiswa Kota Serang