Ginjal Siswi SMA Dijual Rp 70 Juta

Sejak Desember tahun lalu, ibunya, Nur Hayati, 42, berutang Rp 12 juta kepada rentenir. Dia berjanji mengembalikannya pada Januari lalu.
Namun, hingga saat ini, Nur Hayati tidak memiliki uang untuk membayar. Karena itu, si rentenir terus mengejarnya. Kini utang tersebut berbunga menjadi Rp 21 juta.
"Itu sudah termasuk bunga. Kalau sampai 10 April utang tidak dibayar, saya mau dibawa ke polisi," ujar Nur Hayati sambil mengusap dada.
Nur Hayati terpaksa berutang untuk berobat. Selain dirinya yang menderita kista, suaminya, Didik Santoso, 53, terserang stroke, serta anaknya, Nur Ayu, 12, mengidap tumor di telinga.
Untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, Nur Hayati bekerja sebagai buruh cuci dan bekerja serabutan sambil menunggu panggilan warga yang membutuhkan tenaganya. Dia bekerja sambil menahan sakit.
Kondisi keluarga itu sebelumnya normal-normal saja. Gaji Didik Susanto sebagai PNS guru SMP negeri cukup untuk kebutuhan sehari-hari. Namun, sejak 2007, ujian demi ujian datang.
Nur Hayati menderita kista sejak melahirkan anak bungsunya, Muhammad Nur Aminudin, 7. Pada tahun yang sama, Didik terserang stroke. Pada 2012, giliran Nur Ayu yang sakit. Dia terserang tumor pada telinga.
Ketika penyakit itu kambuh, telinganya mengeluarkan nanah. "Karena tidak ada obat, cairan yang keluar hanya dilap," jelas Nur Hayati yang duduk di sisi pembaringan Didik.
SURABAYA - Perjuangan Ayu Nurul Farida, 18, dalam menyelamatkan keluarga dari kesulitan bikin trenyuh banyak pihak. Teman, guru, kepala dinas kesehatan,
- Oknum Polisi Aniaya Mantan Pacar, Korban Mengaku Orang Tuanya Juga Diancam Akan Dibunuh
- Bank DKI Salurkan KJP Tahap I 2025 Bagi Penerima Baru Sebanyak 43.502 Siswa
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Viral Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis, Disdik Semarang Belum Terima Laporan Resmi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Senin Besok, Tol Junction Palembang Ramp 2 dan 3 Beroperasi, Sebegini Tarifnya