Ginting Cuma Butuh 28 Menit Tembus 8 Besar French Open
jpnn.com, PARIS - Tunggal putra peringkat 16 dunia Anthony Sinisuka Ginting lolos ke perempat final French Open 2017 dengan lumayan mudah.
Dalam partai 16 Besar melawan Hu Yun (Hong Kong) di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Kamis (27/10) malam WIB, Ginting cuma butuh 28 menit (sumber statitik BWF) untuk memastikan satu tempat di 8 Besar.
Pemain kelahiran Cimahi 21 tahun yang lalu itu menang 21-7, 21-16 dari lawannya yang kini menempati ranking 25 dunia. Kemenangan ini juga membuat Ginting menyamakan rekor pertemuan dengan Hu Yun menjadi 1-1.
Di perempat final, pemain berdarah Karo ini masih menunggu pemenang partai antara Kenta Nishimoto (Jepang) melawan tunggal India Sai Praneeth.
Hingga berita ini diracik, dari tujuh wakil Merah Putih di 16 Besar, dua di antaranya lolos ke perempat final. Selain Ginting, ganda putra Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto juga telah memesan tiket ke babak berikutnya.
Sementara tunggal putri Hanna Ramadini harus menyerah dari tunggal Tiongkok Chen Yufei 17-21, 9-21. Senasib dengan Hanna, ganda putra Mohammad Ahsan/Riang Agung Saputro kandas di tangan ganda Tiongkok He Jiting/Tan Qiang.
Sedangkan tiga wakil lainnya yakni Greysia Polii/Apriani Rahayu, Praveen Jordan/Debby Susanto dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir masih berjuang mencari tiket ke perempat final. (adk/jpnn)
Anthony Sinisuka Ginting masih menunggu lawan di perempat final French Open.
Redaktur & Reporter : Adek
- Kumamoto Masters 2024: Rengkuh Satu Gelar, Ganda Putra Indonesia Perlahan Bangkit
- Ginting Kalah di Babak Pertama Arctic Open 2024, Payah!
- China Open 2024: Sejumlah Unggulan Berguguran, Ginting Merasa di Atas Angin?
- China Open 2024: Top, 2 Wakil Indonesia Pukul Jagoan Tuan Rumah
- China Open 2024: Ginting Dibayangi Rekor Inferior di Hadapan Shi Yu Qi
- Awal Baik Anthony Sinisuka Ginting di China Open 2024, Revans Lawan Chico Aura Dwi Wardoyo