Ginting Ingin Kesuksesan di Kejuaraan Asia Menular ke Indonesia Open 2023
jpnn.com - Anthony Sinisuka Ginting berharap tuah di Badminton Asia Championships (BAC) 2023 menular saat dirinya tampil di Indonesia Open 2023.
Sebelumnya, Ginting berhasil merengkuh trofi Kejuaraan Asia 2023 setelah di partai puncak menumbangkan Loh Kean Yew (Singapura).
Kini, pemain asal Cimahi itu termotivasi meraih hasil maksimal di hadapan publik Istora Senayan, Jakarta.
Istora memang menjadi tempat impian bagi para pebulu tangkis dunia karena memiliki atmosfer berbeda dengan negara lainnya.
Tidak heran, para pebulu tangkis biasanya ingin tampil maksimal di hadapan ribuan fan yang hadir.
"Saya ingin membawa semangat keberhasilan di Kejuaraan Asia 2023 ke Indonesia Open."
"Saya sangat termotivasi karena dukungan dari pencinta bulu tangkis Indonesia sangat luar biasa. Kami akan bermain di rumah sendiri dan saya sangat menantikannya," ungkap Ginting saat konferensi pers secara daring, Selasa (23/5/2023).
Langkah pemain kelahiran 11 Mei 1996 itu untuk merengkuh gelar Indonesia Open 2023 tidaklah mudah.
Anthony Sinisuka Ginting berharap tuah di Kejuaraan Asia 2023 menular saat dirinya tampil di Indonesia Open 2023.
- Ginting Kalah di Babak Pertama Arctic Open 2024, Payah!
- China Open 2024: Sejumlah Unggulan Berguguran, Ginting Merasa di Atas Angin?
- China Open 2024: Top, 2 Wakil Indonesia Pukul Jagoan Tuan Rumah
- China Open 2024: Dua Peringkat 1 Dunia Tumbang di Tangan Pemain Indonesia
- China Open 2024: Ginting Dibayangi Rekor Inferior di Hadapan Shi Yu Qi
- Awal Baik Anthony Sinisuka Ginting di China Open 2024, Revans Lawan Chico Aura Dwi Wardoyo