Giorgio Chiellini Pulih dari Cedera, Mancini Malah Bingung Pilih Bek Tengah

Giorgio Chiellini Pulih dari Cedera, Mancini Malah Bingung Pilih Bek Tengah
Bek sekaligus kapten Timnas Italia Giorgio Chiellini. Foto (Four Four Two)

jpnn.com, ROMA - Italia akan menghadapi Belgia di perempat final EURO 2020 yang akan diselenggarakan di Allianz Arena, Muenchen, Sabtu (3/7) WIB.

Pelatih Roberto Mancini mengaku dirinya tengah pusing menentukan siapa dua bek tengah yang bakal ia mainkan.

Menurut La Gazzetta dello Sports, Roberto Mancini masih menimbang-nimbang akan menduetkan Leonardo Bonucci-Francesco Acerbi atau Leonardo Bonucci-Giorgio Chiellini saat menghadapi Belgia.

Italia memulai EURO 2020 saat menghadapi Turki dengan perpaduan bek Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini. Namun karena Chiellini cedera, Francesco Acerbi menjadi duet dari Bonucci di lini belakang Gli Azzurri -julukan timnas Italia- saat melawan Swiss dan Austria.

Menghadapi Belgia, Chiellini dikabarkan telah pulih dan bisa bermain. Pengalaman serta kepemimpinan bek Juventus ini diharapkan mampu membawa Italia menang lawan Belgia di perempat final.

Belgia sejauh ini telah mencetak tujuh gol selama gelaran EURO 2020 sehingga patut diwaspadai oleh Italia. Untuk itu, penempatan pemain yang tepat di lini belakang akan membuat skema Mancini bisa berjalan di laga ini. (gazzetta/mcr16/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Pelatih timnas Italia Roberto Mancini tengah dipusingkan akan memasang siapa dua bek mereka saat menghadapi Belgia di babak perempat final Euro 2020


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Sumber Gazzetta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News