Giring Beri Tanggapan soal Pengunduran Tsamara Amany

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha memberi tanggapan soal pengunduran diri Tsamara Amany.
Mantan vokalis Nidji itu mengatakan bahwa PSI akan tetap membuka pintu untuk kedatangan Tsamara Amany suatu saat nanti.
"Pintu PSI akan selalu terbuka untuk Sis Tsamara," ungkap Giring melalui akun miliknya di Instagram, Kamis (21/4).
Pelantun Jangan Lupakan itu mendoakan Tsamara Amany yang kini memilih jalan lain dalam kariernya.
"Good luck on your new journey Chief," imbuh Giring.
Politikus Tsamara Amany mengumumkan pengunduran diri dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sejak Senin (18/4).
Pengumuman pengunduran diri disampaikan lewat video yang diunggah di YouTube.
Tsamara Amany mengaku mengundurkan diri karena ingin melanjutkan pengabdian dari luar partai politik.
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha memberi tanggapan soal pengunduran diri Tsamara Amany.
- Politikus PSI Kevin Wu: PIK Tumbuh Jadi Salah Satu Destinasi Wisata Religi dan Ruang Toleransi di Jakarta
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Francine PSI: Direksi Bank DKI Jangan Orang-Orang Titipan
- Dorong Megawati Ketemu Jokowi & SBY, PSI Dianggap Ganjen