Giring Ganesha Mau Nikah Lagi?
jpnn.com, JAKARTA - Jagad media sosial dikejutkan dengan video berjudul 'Giring Ganesha Mau Nikah lagi?'. Video tersebut diunggah oleh Giring sendiri di akun instagram pribadinya.
Dalam video tersebut ada Giring dan Cynthia, istrinya."@cynthiaganesha izinkan aku menikah lagi," caption video yang diunggah Giring, Kamis (13/12).
Dia membuka percakapan dengan sang istri bahwa dirinya dikenalkan kepada seorang wanita oleh seorang temannya. Giring mengungkapkan wanita tersebut tak seberuntung istrinya.
Namun bukan hanya mau menolong wanita tersebut, Giring ingin lebih dari itu. "Maksud kamu apa," tegas Cynthia.
Giring beralasan rezeki yang diterima lebih dari cukup dan ingin menambah besar keluarganya tersebut. Dia mengatakan, tak hanya ingin punya anak lagi, tapi ingin memperistri wanita kenalannya itu. "Aku ingin punya istri lagi," kata Giring sambil menggenggam tangan Cynthia.
Cynthia pun langusng kaget dengan jawaban Giring. Dia tak terima dengan statement tersebut meski Giring membujuknya bahwa dirinya merupakan orang yang baik.
Cynthia mengungkapkan menolong wanita tersebut tak harus menikahinya tetapi bisa memberi sumbangan. "Wanita itu siapa? Tim sukses kamu?" kata Cynthia.
"Bukan. Warga biasa. Dia punya anak juga, aku ingin menolong dia," ujar Giring. "Anak kita udah empat, mas Giring. Aku enggak mau," tegas Cynthia sambil menangis.
Jagad media sosial dikejutkan dengan video berjudul 'Giring Ganesha Mau Nikah lagi?'. Video tersebut diunggah oleh Giring sendiri di akun instagram pribadinya.
- Ikut Resmikan Bioskop di Sukabumi, Raffi Ahmad Bilang Begini
- Sejumlah Menterinya Prabowo Ini Disorot Warganet, Ada yang Bikin Blunder, duh
- Giring Ganesha Jadi Wamen Kebudayaan, Ariel Nidji: Kan, Memang itu Tujuan Dia
- 3 Berita Artis Terheboh: Istri Giring Ganesha Terharu, Ammar Zoni Galau
- Giring Eks Nidji jadi Wamen Kebudayaan, Chynthia Riza Ucap Kalimat Romantis Ini
- Daftar Lengkap Wakil Menteri Kabinet Merah Putih, Ada Giring hingga Mantan Istri Ahok