Giring Nidji: Program Bagus Ahok Harus Dilanjutkan
jpnn.com - jpnn.com - Vokalis Band Nidji, Giring Ganesha (33) berharap gubernur yabg terpilih dalam pikada DKI Jakarta 2017, tetap mempertahankan program yang sudah berjalan dengan baik.
Baginya masyarakat sudah menikmati program yang telah berjalan dan jika yang terpilih adalah pemimpin baru hanya berkewajiban untuk mengembangkannya saja.
"Jadi, misal yang menang AHY atau Anies ya dia wajib untuk turut mempertahankan yang bagus. Yang bagus harus tetap dijalani, tapi yang buruk, ya, harus diperbaiki," kata Giring.
Menurut Giring, program yang sudah dijalankan oleh petahana Basuki Tjahya Purnama alias Ahok seperti Kartu Jakarta Pintar dan Kartu Jakarta Sehat (KJS), harus tetap berjalan.
"Misal gubernur baru menghapus program Pak Ahok ini-itu, ya, jangan, dong. Yang menikmati KJP dan KJS kan banyak banget dan bermanfaat sekali bagi rakyat kecil," tambahnya.
Oleh karena itu, ayah tiga anak ini berharap gubernur yang terpilih bisa menyejahterakan masyarakatnya karena dipilih oleh rakyat.
"Siapa pun yang terpilih, harapannya yang terbaik bagi warga Jakarta, sih, sebenarnya. Semoga MRT dan LRT cepat selesai, Transjakarta lebih banyak lagi, jalanan nggak macet, trotoar dibagusin lagi buat pejalan kaki, nggak banjir lagi, KJP dan KJS tetap dijalankan," katanya.
Selain itu, Giring berharap agar pasangan calon yang kalah bisa menerima hasil tersebut dengan lapang dada.
Vokalis Band Nidji, Giring Ganesha (33) berharap gubernur yabg terpilih dalam pikada DKI Jakarta 2017, tetap mempertahankan program yang sudah berjalan
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Bakal Dihadiri 20 Ribu Orang, Dimeriahkan Dewa 19
- Di Debat Kedua, RK-Suswono Janjikan Sekolah Negeri dan Swasta Gratis di Jakarta