Gisel Siapkan Lagu untuk Pernikahan
Senin, 01 Juli 2013 – 14:47 WIB

Gisel Siapkan Lagu untuk Pernikahan
BERBAGAI persiapan dilakukan pasangan selebriti Gisella Anastasia-Gading Marten jelang pernikahan mereka. Salah satunya dilakukan Gisel dengan menyiapkan single terbaru. Lagu itu diakui jebolan Indonesian Idol sebagai persiapan pernikahannya dengan Gading Marten, September nanti. Rencananya, lagu itu akan dinyanyikan bersama Gading.
Sayangnya, lagu istimewanya itu masih dalam rahasia kedua pasangan tersebut. ”Lagunya dibuatkan oleh teman. Akan tetapi belum ada tindak lanjut bagaimananya. Yang paling terpenting ingin menyanyikan lagu tersebut berdua bersama Mas Gading,” kata Gisel.
Baca Juga:
Meski masih dirahasiakan judul single tersebut, Gisel akhirnya memberikan bocoran sedikit. Menurut dia, lagu yang akan dinyanyikan berdua sang kekasih itu bercerita tentang cinta. Akan tetapi, kata dia, liriknya tidak terlalu dramatis. “General, ya, lebih tentang dua orang yang saling mencintai,” katanya. Kemungkinan lagu tersebut akan digarap saat bulan puasa nanti.
Bahkan, kata Gisel, lagu duet tersebut beraliran Pop Soul ditambah paduan musik rap di dalamnya. ia menambahkan. Meski belum selesai digarap, Gisel mengatakan lagunya nanti akan unik dari lagu-lagu yang biasa dibawakannya. “Kalau Gading nyanyi, kan, tengil gitu, jadi sedikit ada rap-rap gitu,” jelasnya.
BERBAGAI persiapan dilakukan pasangan selebriti Gisella Anastasia-Gading Marten jelang pernikahan mereka. Salah satunya dilakukan Gisel dengan menyiapkan
BERITA TERKAIT
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi