Gita Bhebhita Keluar dari Pekerjaannya Demi Membintangi Film Ngeri-Ngeri Sedap, Alasannya Bikin Takjub

jpnn.com, JAKARTA - Komika Gita Bhebhita turut membintangi film Ngeri-Ngeri Sedap.
Demi berperan sebagai Sarma dalam film tersebut, Gita Bhebhita rela berhenti dari pekerjaannya.
"(Ditawarkan main film) pertengah Mei, aku posisinya masih kerja Senin sampai Jumat," ujar Gita Bhebhita di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (26/5).
Dia pun membeberkan alasan dirinya memutuskan untuk keluar dari pekerjaannya itu.
"Aku berpikir kalau misalkan aku masih kerja di situ, aku tidak akan pernah mendapatkan kesempatan ini, akhirnya aku memutuskan untuk resign," kata Gita.
Dia mengaku tak perlu berpikir panjang saat ditawarkan bermain film Ngeri-Ngeri Sedap, meski harus keluar dari pekerjaannya.
"Aku merasa sebagai orang Batak aku belum berkontribusi apa pun untuk sukuku, belum punya apa pun yang (bisa) bilang 'si Gita yang main di film Batak itu' aku pengin begitu," tutur Gita Bhebhita.
Adapun film Ngeri-Ngeri Sedap menceritakan tentang Pak Domu (Arswendy Bening Swara) dan Mak Domu (Tika Panggabean) yang tinggal bersama Sarma (Gita Bhebhita).
Demi berperan sebagai Sarma dalam film Ngeri-Ngeri Sedap, Gita Bhebhita rela berhenti dari pekerjaannya.
- LucuFlix Resmi Diluncurkan, MLI Sajikan Konten Bagi Para Pencinta Komedi
- Roemah Koffie Bidik Mitra Bisnis Internasional di Athena
- Sihar Sitorus Pimpin Pelantikan BPN Parsibona Indonesia Raya 2024-2029
- Kecewa Dibohongi Fico, Aurel Hermansyah: Bilang Mobil Kecelakaan, Astaga!
- Rispo Bongkar Aib Fico Fachriza, Sebut Sang Adik Bohong Soal Alasan Pinjam Duit
- Setahun Berkiprah, SMK Helmet Makin Diminati Bikers Hingga Komika