Glenn Fredly: Jokowi-JK Tampil Keren

jpnn.com - JAKARTA - Penampilan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla di ajang debat capres, Senin (9/6) malam, mendapat sanjungan dari penyanyi Glenn Fredly.
Glenn yang mengaku menyimak siaran langsung debat, secara khusus juga memuji Jokowi, yang sebelum-sebelumnya diragukan bisa tampil bagus menghadapi Prabowo-Hatta di acara debat.
" Jokowi tampil keren. Tampil sangat baik. Dia mampu memutarbalikan anggapan miring tersebut,” kata Glenn saat dihubungi wartawan, Selasa (10/6).
Awalnya, sebelum debat dimulai, Glenn mengaku, deg-degan, menanti penampilan awal Jokowi dalam debat. Tapi, setelah melihat gaya, serta cara pemaparan masalah yang diperlihatkan Jokowi, Glenn pun merasa lega.
Melihat penampilan Jokowi yang dipadu dengan kelugasan dan kecerdasan JK di acara debat tersebui, Glenn mengaku semakin mantab memberikan dukungannya kepada pasangan koalisi poros PDI Perjuangan ini.
Sedang JK, menurut Glenn, memang selama ini dikenal jago debat. Namun, penampilan mantan wapres di acara debat Senin malam itu, tetap di luar perkiraannya.
"JK tampil memukau. Jawaban serta paparannya, memukau, konkrit serta mengena, tak mengawang-awang. Sungguh beda, orang yang sudah pengalaman dengan sederet bukti, dengan yang belum atau yang baru akan melakukan. JK kereeeen," ujarnya.
Pujian juga datang dari sineas ternama Indonesia, Mira Lesmana. Pemilik Miles Productions itu juga memuji penampilan Jokowi dan JK dalam debat di Balai Sarbini itu.
JAKARTA - Penampilan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla di ajang debat capres, Senin (9/6) malam, mendapat sanjungan dari penyanyi Glenn Fredly. Glenn
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi