Open House Hari Raya Natal 2018
Glenn Fredly: Miniatur Indonesia Hadir di Kediaman Bang Ara
jpnn.com, TANGERANG - Politikus PDI Perjuangan Maruarar Sirait menggelar open house pada hari Raya Natal, 25 Desember 2018 di kediamannya kawasan Bintaro, Tangerang, Banten.
Dalam acara tersebut, hadir sejumlah artis/seniman, beberapa politikus dan pimpinan organisasi. Di antaranya Glenn Fredly, Ketua HIPMI Bahlil Lahadia, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Sabam Sirait, aktivis Banser dan kader Taruna Merah Putih.
Glenn, sapaan artis bernama lengkap Gleen Fredly Deviano Latuihamallo ini bercerita panjang lebar mengenai kepeduliannya terhadap nasib sesama seniman di Tanah Air.
"Kebetulan saya dan Tompi menghadiri undangan open house hari Natal di kediaman bang Ara,” ujar Glenn.
Glenn juga mengucapkan rasa senang karena bisa bertemu Sabam Sirait beserta ibu. Pak Sabam Sirait yang kini anggota DPD RI dari Daerah Pemilihan DKI Jakarta ini merupakan orang tua dari Maruarar Sirait yang kini merupakan anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan.
Glenn sangat kagum dengan perayaan Natal di kediaman Bang Ara karena banyak yang hadir meski berbeda keyakinan dan profesi. “Jujur, saya kaget sebenarnya, melihat perayaan Natal di kediaman bang Ara ini, semua suku dari berbagai provinsi dan berbeda agama semua hadir di sini bergembira. Ini miniatur Indonesia hadir di sini,” puji Glenn.
Pada kesempatan itu, Gleen yang lahir di Jakarta pada tanggal 30 September 1975 ini hadir bersama para seniman lainnya di Indonesia. Glenn berharap cita-cita mereka, khususnya masa depan mereka di dunia seni mendapat perhatian serius dari pemerintah.
“Posisi kami terus terang sebagai seniman masih abu-abu,” ujar peraih penghargaan dalam kategori lagu terbaik dan penyanyi pria terbaik kategori musik R&B pada Anugerah Musik Indonesia 2001 ini.
Glenn Fredly kagum dengan perayaan Natal di kediaman Bang Ara panggilan Maruarar Sirait karena banyak yang hadir meski berbeda keyakinan dan profesi.
- Terima Surat DPO Harun Masiku dari KPK, Polisi di Kaltim Bergerak
- Lama Tinggal di Kolong Jembatan Pasupati Bandung, Lina Akhirnya Dipindah ke Rusunawa Rancaekek
- Penghuni Kolong Jembatan Pasupati Bakal Direlokasi ke Rusunawa Rancaekek & Solokan Jeruk
- Ada Sayembara Berhadiah Rp 8 M Bagi yang Bisa Tangkap Harun Masiku, KPK Angkat Bicara
- Pemuda Kristen Jakarta Kecam Pernyataan Bermotif SARA Menteri Maruarar Sirait
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi