Glenn Fredly Sampaikan Protes ke Presiden Jokowi
jpnn.com - JAKARTA – Musisi yang juga penyanyi solo Glenn Fredly, menyampaikan protes kepada Presiden Joko Widodo.
Protes dilayangkan melalui akun media sosial Twitter terkait maraknya pembunuhan satwa di Leuser, Aceh.
Di taman nasional tersebut, satwa seperti gajah sengaja dibunuh untuk keperluan pembukaan lahan kebun sawit.
"Pak @jokowi kejadian pembunuhan satwa atas nama pembukaan lahan sawit di Leuser Aceh ini amat menyedihkan pak," tulisnya dalam akun @GlennFredly.
Dalam postingannya, pria 40 tahun itu juga menyertakan foto seekor gajah mati yang diunggah seorang netizen di Facebook.
Foto itu memuat keterangan bahwa bayi gajah korban pembantaian di Leuseur Aceh.
Pada postingan selanjutnya, Glenn juga menyertakan status akun Twitter milik Leonardo DiCaprio yang menulis ajakan untuk menyelamatkan ekosistem di Leuser Aceh.
"Pak @jokowi dunia melihat ini pak," tulis pelantun Januari itu.(ded/jpg/sam/jpnn)
- Penampilan Istimewa di Hari Kedua Joyland Festival Jakarta 2024
- Syuting Film Sorop, Para Pemain Mengaku Mandi Air Garam, Kenapa?
- Konser Akhir Tahun, OSUI Mahawaditra dan PUORCA Hadirkan Musisi Muda Berbakat
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Ini Jadwal Sidang Putusan Cerai Kimberly Ryder dan Edward Akbar
- Nissa Sabyan dan Ayus Nikah, Ririe Fairus Singgung Orang yang Pernah Menyakiti