GM Akan Produksi Pikap Hummer Bertenaga Listrik

jpnn.com, JAKARTA - General Motor (GM) berencana akan menghidupkan kembali salah satu mobil paling gahar yaitu Hummer. Mobil ini akan hadir dalam bentuk pikap dan SUV (Sport Utility Vehicle) bertenaga lsitrik.
Dilansir dari Reuters, Senin (13/1), dalam hal pemasaran GM akan menggandeng bintang NBA LeBron James untuk mempromosikan kembangkitan Hummer lewat iklan Super Bowl pada 2 Februari 2020.
Hummer akan diberi nama GMC. Mobil tersebut dikatakan akan dibuat di pabrik Detroit-Hamtramck di Michigan. Pabrik ini memang disiapkan untuk membangun kendaraan listrik.
Kabarnya, GM telah membangun pabrik ini dengan investasi mencapai 3 miliar USD dolar Amerika Serikat (AS).
Hummers dikenal sebagai kendaraan besar yang terinsiparasi oleh kendaraan militer. Mobil ini dikenal sebagai kendaraan paling boros dalam hal bahan bakar minyak (BBM).
Namun, Hummer sempat populer kehadirannya karena pernah digunakan oleh aktor Arnold Schwarzenegger.
General Motor awalnya berharap dapat menjual Hummer ke sebuah perusahaan China. Namun, rencana itu tidak mendapatkan izin dari regulator China pada tahun 2010, sehingga GM memutuskan untuk menghentikan penjualan dan produksi Hummernya. (mg9/jpnn)
Hummers dikenal sebagai kendaraan besar yang terinsiparasi oleh kendaraan militer.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Inilah Dampak Perang Dagang Tarif Resiprokal AS vs China Bagi Indonesia
- Naik Apollo
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS
- Mobil Listrik Aion UT Bakal Masuk ke Indonesia, BYD Dolphin Harus Siap-Siap
- Mobil Handphone
- Hyundai akan Setop Sementara Produksi Ioniq 5 & Kona Pekan Depan, Ini Sebabnya