GMF AeroAsia-Sucofindo Jalin Kerjasama
jpnn.com - JAKARTA – PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia (GMF AeroAsia) bersama PT Sucofindo menjalin kerjasama strategis di beberapa bidang. Yakni bidang inspeksi dan audit, pengujian dan analisa, sertifikasi, konsultasi, dan pelatihan.
Direktur Utama GMF AeroAsia Juliandra Nurtjahjo mengatakan, kerja sama itu juga merupakan salah satu bentuk implementasi sinergi BUMN. Mengingat pihaknya membutuhkan mitra kerja untuk menyerap pangsa pasar.
"Biaya perawatan pesawat terbang di Indonesia baru bisa kami serap sebesar 30-40 persen, sisanya biaya perawatan tersebut diserap oleh negara terdekat yakni Singapore. Karena itu GMF AeroAsia membutuhkan mitra kerja strategis yang bisa menunjang capability and capacity kami untuk bisa menyerap seluruh pasar yang ada di Indonesia," papar Juliandra.
Nantinya kerja sama itu mencakup jasa kalibrasi, Non Destructive Test (NDT), dan sertifikasi Sistem Manajemen Mutu. Namun, sambung Juliandra, tak menutup kemungkinan kerja sama ke depannya juga akan mencakup bisnis-bisnis strategis antar anak perusahaan yang terkait satu sama lain.
Untuk mempercepat ekpansi, GMF AeroAsia sudah mencanangkan menjadi Top Ten MROs in the world pada 2018. Selain itu, GMF AeroAsia berencana akan membangun satellite workshop di lima multibase besar. Yakni Surabaya, Denpasar, Balikpapan, Makassar, dan Medan. Serta menjajaki pengembangan bisnis di Indonesia Timur.
"Salah satu strategi ekspansi ini kami lakukan dengan menjalin kerjasama dengan mitra-mitra strategis untuk mempercepat ekspansi tersebut," katanya. (chi/jpnn)
JAKARTA – PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia (GMF AeroAsia) bersama PT Sucofindo menjalin kerjasama strategis di beberapa bidang. Yakni
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terjadi Kecelakaan Kerja Berulang, Wamenaker Tinjau Smelter IMIP
- Bank Mandiri Segera Bergerak Bantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi di NTT
- Grab Megahedon Tebar Diskon Lebih Besar Hingga Mobil Listrik
- Artificial Intelligence Tingkatkan Produktivitas Manufaktur & Daya Saing Indonesia
- Bea Cukai dan Pemda Bersinergi Menegakkan Hukum di Bidang Cukai Lewat Kegiatan Ini
- Injourney Aviation Services Ikut Sukseskan D-Futuro Futurist Summit 2024