GNA Group Luncurkan Golden Nature, Harga Mulai Rp 488 Jutaan
jpnn.com, TANGERANG - GNA Group meluncurkan kawasan perumahan modern bernuansa hijau dan asri bertajuk Golden Nature di kawasan Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Banten pada Rabu, (20/9).
Direktur Utama GNA Group Gregorius Gun Ho menuturkan, permintaan akan hunian tapak atau landed house di barat Jakarta semakin meningkat seiring dengan perkembangan kawasan yang sangat pesat dengan dukungan infrastruktur jalan tol hingga sarana transportasi public yang semakin membaik.
Hal ini akan terus meningkatkan value produk properti dan dicari oleh segment market yang luas.
"Golden Nature kami kembangkan menjadi perumahan premium untuk menjawab kebutuhan masyarakat terhadap hunian modern yang affordable dengan sustainable development," ujar Gregorius Gun Ho.
Direktur Marketing GNA Group, Budi Santosa Tjoe mengatakan, secara lokasi, Golden Nature nempel kawasan Citra Raya Tangerang sehingga sangat dekat dengan berbagai fasilitas penunjang kebutuhan kaum urban.
Dikembangkan di atas lahan seluas 10 hektar, Golden Nature akan merangkum sebanyak 735 unit rumah yang terbagi dalam empat tahap.
Untuk memberikan kenyamanan dan keamanan paripurna kepada penghuni, Golden Nature dilengkap dengan jaringan listrik bawah tanah, Security 24 jam dengan One Gate System, jaringan Public Wifi, Children Play Ground, Taman Tematik, Sport Club, dan Kolam Renang.
Pada segi perencanaan masterplan, Golden Nature dirancang memiliki banyak taman dan pepohonan, pada area jalan masuk terdapat tanggul dengan tanaman warna-warni dan pepohonan, juga terdapat taman dan jogging track di boulevard, dari depan hingga belakang area sehingga semua penghuni mendapat akses yang mudah menuju taman.
Golden Nature nempel kawasan Citra Raya Tangerang sehingga sangat dekat dengan berbagai fasilitas penunjang kebutuhan kaum urban.
- Mensos & Presiden HI Serahkan 200 Kunci Rumah kepada Penyintas Gempa Cianjur
- Tangerang Lokasi Terpopuler Bagi Pencari Hunian, LPKR Perluasan Penawaran Produk Baru
- Berburu Hunian Premium Luxury Terbaru di Awal 2025, Lokasi di Jakarta Pusat
- Dorong Pertumbuhan Ekosistem Perumahan, BTN & Mandiri Capital Indonesia Jalin Kerja Sama Investasi
- Qatar Buka Keran Investasi untuk Bangun 1 Juta Rumah di Indonesia
- Sebegini Total Hadiah yang Disiapkan BTN untuk Lomba Desain Rumah, Wow!