GNRM - Paritas Institut Galang Pemuda Penggerak Perdamaian
jpnn.com, PURWOKERTO - Lokakarya Penggerak Perdamaian secara resmi dibuka pada hari Jumat (7/9) di Griya Gusdurian Purwokerto, Jateng.
Lokakarya ini merupakan inisiatif Paritas Institut bekerja sama dengan Gerakan Nasional Revolusi Mental yang menyasar pemuda lintas iman di daerah-daerah.
Pdt. Penrad Siagian, Direktur Paritas Institut, mengungkapkan bahwa situasi masyarakat saat ini yang cenderung muncul benih ntoleran terhadap perbedaan, mendorong kesadaran bahwa kegiatan semacam ini perlu untuk dilakukan.
"Alumni dari kegiatan diharapkan menjadi penjaga perdamaian di masing-masing daerahnya," lanjut Pdt. Penrad Siagian.
Purwokerto merupakan kota pertama yang menjadi tempat penyelenggaraan lokakarya, di mana Paritas Institut menargetkan di tahun 2018 ini akan ada 4 kota lainnya yaitu Poso, Palangkaraya, Surabaya, dan Medan. Pemilihan kota-kota ini didasari atas riset Paritas Institut mengenai kemajemukan masyarakat yang ada dalam kota tersebut dan potensi konflik yang bisa terjadi.
Di hari pertama dan kedua kegiatan, pemuda-pemuda diberikan pembekalan mengenai gerakan nasional revolusi mental dan kaitannya dengan menjaga kebersatuan ditengah keberagaman, pengukuran kadar intolerasi, serta pembentukkan komunitas sebagai agen perubahan.
Para pemuda terlihat sangat bersemangat mengikuti kegiatan ini dan banyak memberikan aspirasi positif terkait kebersatuan dalam keberagaman.
Hadir juga di acara ini Dr. Rumadi, M.Ag., Anggota Gugus Tugas Nasional Gerakan Nasional Revolusi Mental Kemenko PMK. Diamenuturkan, "Bangsa Indonesia kuat bukan karena kita semua sama melainkan keberagaman yang kita miliki."
Paritas Institut bekerja sama dengan Gerakan Nasional Revolusi Mental menyasar pemuda lintas iman di daerah-daerah.
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Percepat Hapus Kemiskinan, PNM Raih Penghargaan dari Kemenko PMK
- Kemenko PMK: Pemberdayaan Perempuan Sangat Penting dalam Pembangunan Desa
- Kemenag Meluncurkan Sekber Moderasi, Kaban Suyitno: Ini Penting Banget
- Kemenko PMK Gelar Gathering Generasi Digital Gerakan Nasional Revolusi Mental di Kaltim
- Dampingi Presiden Bertemu OEDC, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Proses Aksesi