Go Public, Wika Realty Bidik Rp 3 Triliun

jpnn.com - jpnn.com - Wika Realty berencana go public pada semester kedua 2017.
Kebijakan itu diharapkan bisa mendatangkan dana sebesar Rp 3 triliun.
Saat ini sudah dibentuk tim yang sedang menyiapkan proses pemilihan para profesi penunjang yang akan mendukung perusahaan untuk initial public offering (IPO).
Wika Realty memiliki cadangan lahan (land bank) yang terkonsolidasi seluas hampir 200 hektare.
Sedangkan yang sudah dan sedang dikembangkan baru seluas 32 hektare.
Land bank tersebut terletak di Jakarta, Bogor, Samarinda, Kendari, Manado, Depok, Pelabuhan Ratu, Semarang, Balikpapan, Medan, Bali dan Bandung.
Sementara itu, pendapatan berkelanjutan (recurring income) Wika Realty saat ini masih di bawah sepuluh persen dari total revenue perusahaan yang berasal dari unit properti yakni club house, komersial area, dan hotel.
“Kami rencanakan pendapatan dari reccuring income di tahun ini dan tahun-tahun mendatang dapat mencapai lebih dari sepuluh persen hingga 15 persen dari total revenue perusahaan dan dalam jangka panjang diharapkan dapat terus tumbuh seiring dengan peningkatan investasi di properti jenis ini,” papar Direktur Utama PT Wika Realty Imam Sudiyono di Jakarta, Senin (23/1).
Wika Realty berencana go public pada semester kedua 2017.
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Pelindo Batasi Kontainer yang Masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok