Godrej Indonesia Gandeng KADIN Gelar Vaksinasi Gotong Royong
jpnn.com, JAKARTA - Godrej Indonesia berkolaborasi dengan Kadin (Kamar Dagang Indonesia) menggelar kegiatan Vaksinasi Gotong Royong untuk karyawan Godrej dan keluarga secara bertahap hingga September 2021.
Kegiatan tersebut menyediakan total 4.500 dosis vaksin.
“Sebagai pelaku di sektor kritikal Indonesia, Godrej berkomitmen berkontribusi dalam pemulihan perekonomian nasional. Salah satu langkah yang kami ambil ialah mendukung akselerasi vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan pemerintah melalui kegiatan Vaksinasi Gotong Royong," kata Akhil Chandra, Presiden Direktur Godrej Indonesia Akhil Chandra lewat siaran pers, Jumat.
"Kami berharap, melalui kegiatan ini, mata rantai penyebaran Covid-19 di lingkungan kerja dapat diputus sehingga kesehatan para karyawan dan keluarga selalu terjaga."
Dalam pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Gotong Royong itu, lanjut Akhil, Godrej Indonesia memastikan pelayanan yang maksimal bagi para karyawan.
Seluruh karyawan dan keluarga juga selalu didorong untuk menerapkan protokol kesehatan ketat serta melakukan vaksinasi, agar menciptakan kekebalan kelompok di lingkungan kerja.
HR Director Godrej IndonesiaCicin Winedar menyatakan, “Kesehatan karyawan adalah yang utama dan penting bagi perusahaan untuk melindungi para karyawannya, terutama dari bahaya penularan COVID-19."
"Kami sangat mendukung program Vaksinasi Gotong Royong ini untuk memberikan perlindungan bagi seluruh karyawan Godrej Indonesia beserta keluarganya,” kata dia.
Godrej Indonesia menggandeng Kadin (Kamar Dagang Indonesia) menggelar kegiatan Vaksinasi Gotong Royong untuk karyawan dan keluarganya
- Ketum Kadin Anindya Membuka Peluang Kerja Sama Program Rumah Murah, Pangan dan Energi dengan Para Pengusaha AS
- RI-Tiongkok Teken Kerja Sama Investasi, Arsjad Singgung Soal White Paper KADIN
- Kerja Sama Indonesia-China Mencapai 10 M Dolar AS, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Ini Pertanda Baik
- Jalin Kemitraan dengan Tiongkok, Kadin Siapkan 7 Langkah Strategis untuk Capai Target Pertumbuhan Ekonomi
- Ketum Kadin Anindya Bakrie Menggali Potensi Kerja Sama dengan Sejumlah Perusahaan di China
- Dampingi Prabowo ke Tiongkok, Ketum Kadin Sampaikan Hal Ini