Gogon Wafat Usai Ikut Kampanye di Lampung
jpnn.com, JAKARTA - Kabar kepergian pelawak Margono alias Gogon Srimulat meninggalkan duka mendalam bagi rekan-rekan seprofesinya.
Gogon Srimulat diketahui mengembuskan napas terakhir usai mengisi acara kampanye di Lampung, Selasa (15/5).
Hal itu diungkap rekan seprofesinya, Tarzan Srimulat saat dihubungi awak media.
"Kemarin (mendiang Gogon) ikut kampanye sama Kadir dan Didi Kempot," kata Tarzan.
Sayang, Tarzan mengaku tidak mengetahui penyebab meninggalnya Gogon Srimulat. "Kalau sakitnya saya enggak tahu," tukasnya.
Rencananya, lanjut Tarzan, jenazah Gogon langsung dibawa ke Solo siang ini.
"Rencananya jam 10 pagi ini dibawa ke Solo atas inisiatif Didi Kempot dan Bupati (Lampung)," jelasnya.
Sebelumnya, kabar meninggalnya Gogon beredar di kalangan wartawan dari pesan berantai yang dikirimkan pelawak Kadir.
Gogon Srimulat diketahui mengembuskan napas terakhir usai mengisi acara kampanye di Lampung, Selasa (15/5).
- Polo Srimulat Meninggal Dunia, Tarzan Ungkap Hal Ini
- Nunung dan Tessy Bakal Jadi Cameo di Film Srimulat: Hidup Memang Komedi
- Adik Ungkap Kondisi Terkini Polo Srimulat setelah Dirawat di ICU
- Doa Sahabat untuk Nunung, Semoga Direhabilitasi
- Nunung Tertangkap Narkoba, ah Masa iya
- Inikah Firasat sebelum Gogon Srimulat Meninggal Dunia?