Gol Dianulir, Webb Dihujat
Kamis, 25 Februari 2010 – 02:48 WIB
LONDON - Korps pengadil lapangan alias wasit menjadi sorotan pada laga Olympiakos lawan Girondins Bordeaux dini hari kemarin WIB. Pihak yang menyoroti, tentu saja Olympiakos yang merasa timnya dikerjai wasit Howard Webb asal Inggris. Sejumlah media di Yunani juga ikut menyalahkan Webb. "Di lapangan, memang wasit terkadang sulit memutuskan. Tapi, saya berpikir wasit membuat kesalahan dengan menganulir gol kami," keluh Maresca kepada Reuters. "Dalam sepak bola, hal seperti ini memang terkadang tidak bisa dihindari," imbuh gelandang berkebangsaaan Italia itu.
Kesalahan Webb yang dimaksud adalah, saat menganulir gol gelandang Olympiakos Enzo Maresca di menit keempat injury time babak kedua (90+4?). Webb beralasan, sebelum gol lebih dulu terjadi pelanggaran terhadap kiper Bordeaux Cedric Carrasso.
Baca Juga:
Padahal, bukan Maresca yang melakukan pelanggaran, melainkan striker Olympiakos Matt Derbyshire. Ini diperjelas tayangan lambat televisi, di mana Derbyshire memang menabrak Carrasso.
Baca Juga:
LONDON - Korps pengadil lapangan alias wasit menjadi sorotan pada laga Olympiakos lawan Girondins Bordeaux dini hari kemarin WIB. Pihak yang menyoroti,
BERITA TERKAIT
- Liga Champions: Panggung Tim Tamu Menghancurkan Tuan Rumah
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- PBSI Beberkan Target di Indonesia Masters 2025, Sektor Mana Jadi Andalan?
- Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Mengintip Peran Vital Tenaga Medis
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari