Gol Telat Bek Tim Promosi Bikin Kandang Dortmund Hening
jpnn.com - DORTMUND – Laju Borussia Dortmund di Bundesliga 2015/2016 semakin tersendat. Setelah memetik kemenangan beruntun, Dortmund mulai kesulitan mendapatkan tiga angka.
Terbaru, Dortmund dipaksa bermain imbang melawan Darmstadt dengan skor 2-2 (0-1) di Signal Iduna Park, Minggu (27/9) malam WIB. Petaka Dortmund dimulai ketika Marcel Heller mencetak gol pada menit ke-17.
Dortmund baru bisa membalas melalui Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-63. Aubameyang kembali membuat seisi Signal Iduna Park bergemuruh setelah mencetak gol pada menit ke-71.
Namun, gemuruh itu berubah menjadi kebisuan setelah Aytac Sulu mencetak gol sesaat sebelum pertandingan berakhir. Hasil imbang itu membuat Dortmund terpaku di posisi kedua dengan koleksi 17 angka. (jos/jpnn)
DORTMUND – Laju Borussia Dortmund di Bundesliga 2015/2016 semakin tersendat. Setelah memetik kemenangan beruntun, Dortmund mulai kesulitan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024