Gol Tunggal Kenmogne Bungkam SFC
jpnn.com - JAKARTA -- Sriwijaya FC (SFC) gagal menuai hasil saat bertandang ke kandang Persija Jakarta dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Sabtu (27/7) malam.
Alih-alih membawa tiga poin, SFC malah harus pulang dengan tangan hampa karena menelan kekalahan 0-1 dari Persija. Tim Macan Kemayoran -julukan Persija- harus berterimakasih kepada Pacho Kenmogne yang mencetak gol tunggal di pertandingan ini.
Persija sebenarnya sudah bisa mencetak gol di babak pertama melalui Pacho Kenmogne di menit 7. Sayang gol itu dianulir wasit karena Pacho sudah bediri offside terjebak dalam posisi offside.
Pacho akhirnya benar-benar bisa mencetak gol di menit 62. Gol itu berawal dari akselerasi Ismed Sofyan yang kemudian mengirim umpan ke Anindito. Nama terakhir melakukan umpan silang yang disambut sundulan kepala Kenmogne.
SFC berusaha untuk mencetak gol penyeimbang. Upaya itu hampir berhasil di menit-menit akhir pertandingan. Sayang sundulan Boakay Edy Foday masih bisa diamankan oleh Andritany.
Skor 0-1 ini membuat Persija menjauhi zona play off. Persija kini mengoleksi 35 poin unggul 6 angka atas Persiba Balikpapan yang ada di posisi 15 atau zona playoff. Sementara SFC gagal menggeser Arema Indonesia. SFC dan Arema sama-sama masih mengoleksi 56 poin. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Sriwijaya FC (SFC) gagal menuai hasil saat bertandang ke kandang Persija Jakarta dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menang Lagi di Seri Gresik, Popsivo Polwan Pimpin Klasemen Proliga 2025
- Patrick Kluivert: Saya Orang yang Suka Tekanan!
- Marc Marquez: Tujuan Utama Saya Telah Tercapai
- Korea Raih Dua Gelar di Malaysia Open 2025, An Seyoung Juara Lagi
- Mengejutkan! Lihat Klasemen Liga 1 Setelah Bali United Keok
- Bandingkan Perkenalan Resmi Patrick Kluivert dan Shin Tae Yong, Beda Jauh