Gol Tunggal Sandro Bawa Barca Gulung Villarreal

jpnn.com - VILLARREAL - Barcelona masih menjaga tren positifnya di La Liga 2014/2015. Terbaru, Lionel Messi dkk berhasil menekuk tuan rumah Villarreal dengan skor 1-0 (0-0) dalam laga yang dilangsungkan di El Madrigal, Senin (1/9) dini hari WIB.
Kali ini bukan Messi atau Andreas Iniesta yang menjadi pahlawan tim berjuluk Blaugrana itu. Acungan jempol layak diberikan pada Sandro Ramirez yang berhasil mencetak gol kemenangan ketika pertandingan tersisa delapan menit.
“Villarreal memiliki pramusim yang bagus. Namun, hasil ini merupakan buah dari kerja keras kami. Kami bermain sebagai sebuah tim sepanjang pertandingan,” terang pelatih Barcelona, Luis Enrique sebagaimana dilansir laman Inside La Liga.
Namun, Enrique mengaku sempat kecewa dengan kondisi lapangan El Madrigal. Menurut mantan kapten timnas Spanyol itu, kondisi lapangan tidak cukup bagus untuk menggelar pertandingan.
“Tapi meninggalkan tempat ini tanpa kebobolan adalah hal yang memuaskan. Saya senang dengan sikap para pemain sejak hari pertama. Mereka menunjukkan masih tim yang sama seperti dalam beberapa musim terakhir,” tegas Enrique. (jos/jpnn)
VILLARREAL - Barcelona masih menjaga tren positifnya di La Liga 2014/2015. Terbaru, Lionel Messi dkk berhasil menekuk tuan rumah Villarreal dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025