Golkar All Out Jika Jokowi Pilih Airlangga, Kalau Tidak?

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Koordinator Bidang Pratama DPP Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan, pihaknya tidak mendorong Airlangga Hartarto menjadi pendamping Joko Widodo alias Jokowi pada Pilpres 2019.
Meski demikian, Bambang memastikan semua kader akan bangga jika Airlangga yang kini menjabat sebagai ketum Golkar bisa mendampingi Jokowi.
"Kami tidak pada posisi mendorong. Kami menyerahkan sepenuhnya pada Pak Jokowi," kata politikus yang akrab disapa Bamsoet itu, Kamis (19/4).
Dia menambahkan, Golkar akan bekerja lebih keras memenangkan Jokowi – Airlangga jika keduanya berduet pada Pilpres 2019.
"Kalau Pak Jokowi memilih Pak Airlangga, tentu kami akan kerja all out memperjuangkan Pak Jokowi sampai menjadi presiden pada periode kedua," tegas Bamsoet. (fat/jpnn)
Bambang Soesatyo mengatakan, Golkar tidak mendorong Airlangga Hartarto menjadi pendamping Joko Widodo alias Jokowi pada Pilpres 2019.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Matahari Kembar
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya