Golkar Belum Diajak Bicara
Senin, 26 September 2011 – 18:36 WIB
JAKARTA—Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Agung Laksono merasa yakin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan mengajak para pimpinan partai pendukung koalisi, meski materi kesepakatan koalisi dulunya tidak mengatur tata cara reshuffle. ‘’Kita lihat saja nanti. Karena dia (Presiden SBY) bilang suruh tunggu tanggal mainnya. Kita serahkan saja semuanya pada presiden,’’ kata Agung yang juga menjabat sebagai Menko Kesra ini.
‘’Saya yakin Presiden punya pemikiran seperti itu (meski) dalam aturannya memang tidak ada. Kita serahkan semuanya pada beliau,’’ kata Agung di kantor Presiden, Senin (26/9).
Hingga saat ini kata Agung, pimpinan Golkar belum ada yang diundang Presiden SBY untuk membicarakan reshuffle. Karena itu posisi Golkar hanya akan menunggu kebijakan dari Presiden SBY bila memang akan memanggil sewaktu-waktu atau tidak sama sekali.
Baca Juga:
JAKARTA—Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Agung Laksono merasa yakin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan mengajak para pimpinan partai pendukung
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai dan Polri Bongkar Penyelundupan 389 Kg Sabu-Sabu Jaringan Timur Tengah
- Besok, Presiden Prabowo Sampaikan Realisasi Kenaikan Gaji Guru, PNS & PPPK Makin Makmur
- LAZNAS Syarikat Islam dan BAZNAS Bersinergi Salurkan Rp 500 Juta untuk Palestina
- BAZNAS Angkat Kisah Guru Papua dalam Buku Mengajar di Batas Negeri
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani Nongol di Warung Depan Polres