Golkar Belum Putuskan Pengganti Calon di Pilkadal Bolsel
Sabtu, 27 Maret 2010 – 12:13 WIB
JAKARTA - Pasca wafatnya Syamsudin Kudji Moha yang diusung DPP Partai Golkar sebagi calon bupati Bolmong Selatan (Bolsel) pada 21 Maret lalu, hingga saat ini belum ada tanda-tanda tentang siapa calon penggantiannya. DPP Golkar beralasan masih dalam suasana berduka. Dia menambahkan, April mendatang, akan dilakukan survei ketiga untuk penentuan calon gubernur. Diharapkan dalam jangka satu dua bulan ke depan sudah bisa ditentukan hasilnya.
"Akan kita tunjuk penggantinya. Tapi nanti dan tidak dalam waktu dekat ini. Karena kami masih dalam suasana berduka," kata Nurdin Halid, Koordinator Pemenangan Pilkada wilayah Sulawesi dari DPP PG pada media ini, tadi malam.
Baca Juga:
Mengenai mekanisme penggantiannya, menurut Nurdin akan dirapatkan kembali bersama tim pilkada pusat. Tentunya berdasarkan masukan dari DPD I Golkar Sulut. "Tidak akan ada survei lagi, kan sudah ada hasilnya. Apalagi waktunya kan sudah mepet. Karena itu DPP akan meminta masukan dari DPD I kira-kira siapa yang layak," tuturnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Pasca wafatnya Syamsudin Kudji Moha yang diusung DPP Partai Golkar sebagi calon bupati Bolmong Selatan (Bolsel) pada 21 Maret lalu, hingga
BERITA TERKAIT
- Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
- Pemilih Gerindra, PDIP, Golkar & PAN Lebih Pilih Agustiar Sabran-Edy Pratowo
- Survei Jateng Jadi Polemik, Persepi Harus Bongkar Data SMRC, Indikator, & Populi Center
- Ribuan Peserta Hadiri Kampanye Akbar Paslon Sendi-Melli
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim